Jalin Keakraban dengan LDKM

Jalin Keakraban dengan LDKM

Perguruan tinggi sangat dituntut untuk berperan aktif dalam menciptakan bibit – bibit yang terampil dan mempunyai keahlian yang bisa diandalkan setelah lulus dari perguruan tinggi. Disamping belajar di perguruan tinggi,  mahasiswa harus memiliki soft-skill yang memadai untuk bekerja sama dengan dunia industri. Salah satu soft-skill yang perlu dikembangkan di perguruan tinggi ialah kemampuan menjadi seorang pemimpin dalam suatu tim.
Untuk menumbuhkan kemampuan menjadi seorang pemimpin, HUMANIKA (Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika) yang di ketuai oleh Galang Pratama Sukma P. menyelenggarakan Latihan Dasar Kepemimpinan dan Malam Keakraban (LDKM).

Kegiatan LDKM ini dilaksanakan pada Tanggal 1-3 November 2019 bertempat di Desa Wisata Pulesari, Pulesari, Wono Kerto, Turi, Sleman, Yogyakarta dengan peserta Seluruh Mahasiswa Baru Jurusan Teknik Informatika Tahun 2019.

Selama kegiatan LDKM, peserta akan “disuguhkan” materi yang mampu memupuk dan menumbuhkan jiwa kepempiminan peserta, sehingga nantinya dapat berguna dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin yang baik, bersosial, dapat menyatukan anggotanya, dapat memutuskan yang terbaik, bertanggunggung jawab dan bijaksana.

Materi pertama yaitu Kepemimpinan dan Keorganisasian yang dibawakan oleh Alumni angkatan 2014, Fahrur Hadi. Dilanjutkan dengan materi Public Speaking oleh Hariyo Utomo dan materi Manajemen Waktu oleh Laela Qodar Dwi Jayanti. Dalam rangkaian kegiatan LDKM juga diisi oleh Developer Student Club, AKPRIND Multimedia Club dan Kelompok Studi Linux.

Selain materi mengenai keorganisasian, ada materi mengenai kegiatan perkuliahan yang disampaikan oleh Ibu Erfanti Fatkhiyah, S.T., M.Cs. Selama jalannya acara ini didampingi oleh Bapak Joko Triyono, S.Kom., M.Cs dan Ibu Rr. Yuliana Rachmawati, K., S.T., M.T.

Disamping menjalin keakraban antara mahasiswa baru dengan pengurus HUMANIKA, kegiatan ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara mahasiswa dengan pengurus program studi dan dosen Informatika.

adapun foto kegiatan LDKM 19 :
 

Leave a Reply